Rabu, 16 Oktober 2013
Faithful
Saya punya grup musik beraliran akustik yang bernama Faithful. Grup ini pertama kali didirikan pada tahun 2008 dan pada saat itu saya belum bergabung di dalamnya. Saya mulai bergabung dengan grup musik Faithful pada bulan Mei 2012 sebagai pemain Cajon. Cajon sendiri adalah alat musik akustik yang berbentuk kotak dan dimainkan dengan cara dipukul. Grup musik Faithful sendiri beranggotakan 6 orang yang terdiri dari Irene sebagai vokalis, Andre sebagai Gitaris1, Ben sebagai gitaris 2, Edo sebagai Bassist, Febrian sebagai pemain Perkusi, dan saya sendiri sebagai Cajonis. Grup ini sudah lumayan banyak makan asam garam dalam hal bermusik. Sudah banyak festival atau lomba lomba musik yang diikuti dan sedikit banyak meraih juara. Perselisihan pendapat sering terjadi dan itu adalah hal yang wajar karena perbedaan pendapat adalah salah satu cara untuk melatih kedewasaan dan sikap menghargai kita. Semoga saja ke depannya karir bermusik Faithful bisa makin baik dan makin cemerlang.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar